Arsip Bulanan: Januari 2020

Starbucks Terbaik di Jakarta Barat

Siapa yang suka dateng ke Starbucks? Apalagi kalau pemandangan disekitarnya indah seperti diatas ya?

Terus terang, saya suka ke Starbucks bukan karena rasa kopinya atau minuman lainnya, tetapi karena suka suasananya saja. Saya bisa fokus kerja disini, dan sudah menjadi kantor kedua saya beberapa tahun belakangan ini. Kapan-kapan saya cerita kenapa saya suka banget kerja di Starbucks. Lanjutkan membaca

Ganjil Genap Jakarta Terbaru & Terupdate 2021

Karena jarang melewati area ganjil genap (gage), sehingga kadang suka terlupa wilayah ganjil genap dan kapan waktu berlakunya. Dan ketika browsing untuk mencari info ganjil genap, kadang suka bingung. Suka dapat versi yang sebelum Asian Games, sampai dengan pasca pelaksanaan Asian Games, dan semuanya berbeda versi. Sehingga perlu waktu untuk melakukan filter informasi yang terkini, terutama yang dapat digunakan pada ganjil genap tahun 2021 dan seterusnya (note:saya akan berusaha membarui artikel ini jika ada perubahan). Oh iya, ini untuk di Jakarta aja ya.

Update 25 Oktober 2021,
Ganjil genap di 13 ruas jalan itu berlaku setiap Senin-Jumat pada pukul 06.00-10.00 WIB dan 16.00-20.00 WIB. Artinya, ganjil genap tidak berlaku pada akhir pekan dan hari libur nasional. Berikut daftar 13 titik jalan yang diberlakukan sistem ganjil genap:

  1. Jalan Sudirman
  2. Jalan MH Thamrin
  3. Jalan Rasuna Said
  4. Jalan Fatmawati
  5. Jalan Panglima Polim
  6. Jalan Sisingamangaraja
  7.  Jalan MT Haryono
  8. Jalan Gatot Subroto
  9. Jalan S Parman
  10. Jalan Panjaitan
  11. Jalan Gunung Sahari
  12. Jalan Tomang Raya
  13. Jalan Ahmad Yani

Lanjutkan membaca